
oplus_0
NUNUKAN – Bupati Nunukan, Hj Asmin Laura Hafid, memberikan apresiasi atas tindakan tegas yang dilakukan oleh Bea Cukai Nunukan dalam pemusnahan barang ilegal.
Dalam sesi wawancara usai pemusnahan, Bupati Laura menekankan pentingnya langkah ini sebagai bagian dari upaya menjaga ekonomi dan keamanan di wilayah Kabupaten Nunukan.
“Dampak dari barang ilegal sangat besar, salah satunya mengurangi pendapatan negara secara tidak langsung. Tentu kami dari pemerintah daerah sangat mengapresiasi kerja keras Bea Cukai Nunukan bersama aparat lainnya. Ini adalah kerja lintas sektor yang perlu didukung,” ujarnya.
Laura menegaskan, tindakan penindakan ini tidak hanya untuk menegakkan hukum, tetapi juga sebagai peringatan bagi masyarakat agar tidak mencoba untuk memasukkan barang-barang ilegal ke wilayah Nunukan.
“Kami berharap masyarakat memahami pentingnya untuk menjaga kesepakatan lokal dan tidak melanggar hukum,” tambahnya.
Selanjutnya, barang-barang hibah seperti karpet dialokasikan untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, melalui Dinas Sosial. Laura menyebutkan bahwa barang yang disita tersebut dihibahkan dan akan didistribusikan ke rumah ibadah dan yayasan, termasuk pesantren.
“Saya yakinkan ini bukan pertama kalinya. Kami sudah melakukan ini beberapa kali, dan semua distribusinya dilakukan sesuai aturan,” tegasnya. (*)